Pada hari Selasa, 13 Januari 2020 telah dilaksanakan Penyerahan Kuliah Kerja Nyata Mahasiswa IAIN Salatiga angkatan 2017, Kegiatan KKN akan belangsung selam 45 hari beranggotakan 11 orang dari berbagai jurusan, dalam acara ini dihadiri oleh Pak Kades Kesugihan dan segenap perangkat serta PakBhabinsa wilayah Purwodadi. Penyerahan dilaksanakan dengan standar Prokes Pencegahan Covid 19 serta dengan sistem Daring atau online. Dalam sambutannya Pak Kepala Desa berharap dengan adanya KKN IAIN Salatiga bisa meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam keagamaan sehingga kerukunan antar warga bisa lebih terjaga. Bisa mengerakkan potensi pemuda Karang Taruna Desa Kesugihan, memberi pengetahuan kepada Ibu-Ibu PKK dalam hal ketahanan pangan, membantu pengajaran TPQ di masjid Al-Fajar, seta memberikan wawasan secara umum kepada warga masalah kreativitas yang diharapkan bisa menaikkan ekonomi warga.